Friday, October 18, 2024
HomeBisnisJokowi Tegaskan ASEAN Tak Akan jadi Proksi bagi Kekuatan Manapun

Jokowi Tegaskan ASEAN Tak Akan jadi Proksi bagi Kekuatan Manapun


TEMPO.CO, Jakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi tegas ASEAN akan terus mendorong kesetaraan. Dengan kondisi dunia yang tidak baik-baik saja, tantangan semakin berat dan mengakibatkan perebutan pengaruh oleh kekuatan besar, ASEAN setuju untuk terus memelihara persatuan.

“Tetapi ASEAN sudah sepakat untuk tidak menjadi proksi bagi kekuatan manapun,” ucapnya saat membuka KTT ASEAN ke-43 2023 di Jakarta Convention Center Senayan pada Selasa, 5 September 2023.

Karena itu alih-alih bersaing, ASEAN akan memelihara persatuan dengan baik. Ia juga menilai kesetaraan saat ini menjadi barang langka di dunia. Selain itu, menurutnya, banyak ketidakadilan dan konflik yang terjadi akibat tidak adanya kesetaraan.

Namun ia menegaskan ASEAN berbeda dengan kawasan lainnya. Sebab, kesetaraan di ASEAN justru menjadi nilai utama yang dijunjung bersama dalam bingkai persatuan dan kebersamaan. “Sehingga kapal-kapal besar ASEAN dapat terus melaju,” ucapnya.

Oleh karena itu, di hadapan Perdana Menteri negara-negara anggota ASEAN, ia meminta agar tidak menjadikan ASEAN sebagai arena rivalitas yang saling menghancurkan. Jokowi berharap ASEAN dapat menjadi ladang untuk menumbuhkan kerja sama, menciptakan kemakmuran, stabilitas, dan perdamaian. Bukan hanya stabilitas bagi kawasan, ucapannya, tapi juga bagi dunia.

Iklan

Adapun hari ini merupakan hari pertama penyelenggaraan KTT ASEAN ke-43 atau ASEAN Summit 2023. KTT ASEAN adalah pertemuan tingkat tinggi para kepala negara atau pemerintahan negara anggota ASEAN. Gelaran ini mempertemukan pihak-pihak yang berperan sebagai badan pengambil kebijakan tertinggi ASEAN.

KTT ASEAN menjadi forum penting untuk membahas isu-isu strategi, kerja sama regional, dan perkembangan ekonomi di Asia Tenggara. Terdapat sebelas negara anggota ASEAN yang hadir dalam KTT ASEAN meliputi Brunei Darussalam, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, Vietnam, dan Timor Leste.

Pilihan Editor: Jokowi Ingatkan Dunia Tak Baik-baik Saja: Jangan Jadikan ASEAN Arena Rivalitas yang Saling Menghancurkan





Source link

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments