Friday, November 22, 2024
HomeOlahragaBertabur bintang, David Beckham hingga Katy Perry hadir di Wimbledon

Bertabur bintang, David Beckham hingga Katy Perry hadir di Wimbledon



Bertabur bintang, David Beckham hingga Katy Perry hadir di Wimbledon

Jakarta (ANTARA) – Sejumlah tokoh ternama hadir di Wimbledon selama tiga hari pertama penyelenggaraan Grand Slam lapangan rumput itu, di antara wajah-wajah terkenal termasuk David Beckham, Kate Middleton, dan Katy Perry berada di antara mereka yang beraksi di All England Club.

Bahkan finalis Wimbledon 2022 asal Tunisia Ons Jabeur bertemu dengan Beckham setelah menang 6-3, 6-3 atas petenis Polandia Magdalena Frech, dikutip dari laman resmi WTA, Kamis.

Beckham terlihat di kursi khusus kerajaan Royal Box, Center Court, Rabu waktu setempat, untuk menyaksikan petenis putri nomor satu dunia Iga Swiatek memenangkan babak keduanya.

Baca juga: Wimbledon akan rayakan karier Federer di Center Court

Jabeur dan Beckham saling berjabat tangan, berpelukan, dan berbasa-basi, momen yang disebut Jabeur “menginspirasi,” yang dia bagikan di akun Instagram miliknya.

 

Peraih medali emas Olimpiade Lindsay Vonn juga hadir di Wimbledon, bertemu dengan Roger Federer, Iga Swiatek, Li Na, dan Frances Tiafoe.

Sehari sebelumnya, Princess of Wales Kate Middleton juga berada di Royal Box untuk menyaksikan petenis yang mengalahkan Jabeur di final tahun lalu, Elena Rybakina mengalahkan Shelby Rogers di babak pertamanya.

Namun, Middleton lebih dahulu hadir di Court 18 untuk memberikan dukungan kepada petenis Inggris No.1 Katie Boulter dalam pertandingannya melawan Daria Saville.

Baca juga: Djokovic masih “haus” akan gelar Grand Slam di Wimbledon

Melengkapi wajah-wajah terkenal di Wimbledon selama pertandingan babak pertama adalah peraih penghargaan Grammy Katy Perry, yang bersebelahan dengan petenis muda AS yang melakukan debutnya di Wimbledon Peyton Stearns.

Dalam unggahan Instagram Story, Stearns berkomentar tentang pertandingan yang harus dialami nyala dan mati pada Rabu (5/7) dikarenakan hujan yang mengguyur arena Wimbledon, mengikuti salah satu lagu hits Perry.

“Cuaca panas dan dingin,” candanya.

Baca juga: Rybakina cemburu menonton Federer saat lewati babak pertama Wimbledon

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Roy Rosa Bachtiar
HAK CIPTA © ANTARA 2023





Source link

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments