TEMPO.CO, Jakarta – Komite Nasional Keselamatan Transportasi atau KNKT mengungkap insiden pilot dan kopilot pesawat Batik Air ID-6723 tertidur saat penerbangan rute Kendari-Jakarta pada 25 Januari 2024. KNKT mengungkap tidak ada korban jiwa dan kerusakan pesawat atas insiden itu. Namun kelalaian itu sangat berbahaya bagi keselamatan pesawat dan penumpang.
Salah satu penumpang pesawat Airbus A320 itu, Origa, 28 tahun, membagikan pengalamannya saat menaiki pesawat yang sempat keluar dari jalur lintasan karena pilot dan kopilotnya tertidur akibat kelelahan.
Origa mengatakan kerap menggunakan transportasi udara untuk perjalanan dari Sulawesi ke Jakarta. Pria asal Garut ini bekerja di Sulawesi, sedangkan istri dan anaknya menetap di Bandung.
Setiap satu atau dua bulan sekali, Origa selalu pulang ke rumahnya di Bandung untuk berjumpa dengan istrinya, Gita Haryu serta anaknya yang masih berumur satu tahun, Gibran Khaleed.
Rutinitas itu sudah ia lakukan sejak setahun yang lalu. Secara total, dia menduga telah menaiki pesawat dengan rute yang sama hampir sepuluh kali. Saat kejadian itu terjadi, Origa tidak mengetahui apa penyebab pesawat melintas melewati jalur.
Dia mengaku baru mengetahui setelah membaca kabar dari media sosial. “Jadi parno (paranoid atau takut) saja ternyata pesawat yang saya tumpangi setelah ditelusuri ada kasus seperti itu,” katanya saat dihubungi, Sabtu, 9 Maret 2024.
Dia mengatakan sempat tidak menaruh reservoir atas pesawat yang ditumpangi. Meski dia sadar pesawat itu melintas di jalur yang salah dan memutar, kala itu dia hanya berharap pesawat bisa mendarat di Jakarta tepat waktu karena harus mengejar keberangkatan perjalanan Jakarta-Bandung.
“Saya hanya mengira di Bandara Soekarno-Hatta sedang penuh sesak karena mungkin sedang ramai,” dia.
Ketika mengetahui pesawatnya melintas di atas pantai selatan, Origa hanya memandangi jendela sekaligus mengabadikan momen dengan merekam. Dia juga tidak mendengar adanya informasi atau instruksi dari petugas pesawat, saat dan setelah kejadian.
Hari ini dia baru mengetahui dari media massa bahwa pesawat yang dia tumpangi keluar dari jalur penerbangan karena pilot dan kopilot tertidur.
Selanjutnya: KNKT Temukan Dugaan Kecerobohan Batik Air…