Surabaya (ANTARA) –
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo mengatakan perayaan Natal Nasional 2023 menghadirkan beragam hiburan yang dapat menunjukkan toleransi dan bukti Indonesia terdiri dari keberagaman budaya dan agama.
Memang ini menunjukkan keberagaman dan toleransi dalam perayaan kita ada pada hari ini, ucap Angela dalam konferensi pers Ibadah Perayaan Natal Nasional 2023 di Surabaya, Jawa Timur, Rabu.
Perayaan Natal Nasional 2023 melibatkan musisi dari berbagai daerah, antara lain Jakarta, Jawa Timur dan Sumatera Utara, yang semakin menampilkan keberagaman Indonesia.
Angela berharap adanya hiburan dari berbagai latar belakang itu dapat menunjukkan kekayaan Indonesia dan merayakan keberagaman yang dilihat sebagai kesatuan.
“Itu pesan yang ingin kita sampaikan dalam perayaan nanti, dan juga nanti akan ada lagu-lagu bahasa daerah, ini juga sampaikan,” kata Angela.
Wamenparekraf juga mengatakan perayaan Natal Nasional 2023 kali ini terasa spesial dan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena diselenggarakan di gereja terbesar di Surabaya, yaitu Gereja Bethany Nginden.
Gereja Bethany Nginden terpilih sebagai tempat penyelenggaraan Natal Nasional, yang tahun lalu dilaksanakan secara berani karena pandemi COVID-19, salah satunya karena memiliki perlengkapan dan tata suara yang memadai.
Pewarta : Fitra Ashari
Editor: Natisha Andarningtyas
Hak Cipta © ANTARA 2023