Saturday, September 21, 2024
HomeNationalPengunjung Ancol diajak coba sensasi jadi "DJ"

Pengunjung Ancol diajak coba sensasi jadi “DJ”


Konsepnya ‘clean party’ (pesta bersih) ya

Jakarta (ANTARA) – Pengelola Beach City International Stadium mengajak pengunjung Taman Impian Jaya Ancol mencoba sensasi jadi disjoki (disc jockey/DJ) suatu pesta pantai pada panggung musik ‘Electronic Dance Music’ (EDM) bertajuk ‘Open Deck’ setiap Jumat, Sabtu, dan Minggu.

“Kalau di tempat lain ada ‘open mic’, di sini kami ada ‘open deck’. Jadi kalau ada DJ kepingin coba ‘perform’ (tampil), bisa di atas panggung ini, kami gratiskan,” ujar Koordinator Pelaksana ‘Open Deck’ Beach City International Stadium David Constantine kepada wartawan di Jakarta Utara, Jumat.

David mengatakan pengunjung yang bermain sebagai disjoki di kawasan Beach City International Stadium akan merasakan dukungan sistem audio dan lighting yang bertenaga di atas panggung.

Syaratnya sederhana, kata David, pengunjung yang ingin menjajal panggung musik EDM ini hanya perlu membawa alat penyimpan data musik berupa “flashdisk” sendiri kepada panitia pelaksana ‘Open Deck’.

David memastikan bahwa dia akan langsung mempersilakan pengunjung menaiki panggung tersebut dan menjajal alat musik EDM tersebut.

Baca juga: Panitia Formula E siapkan bus wara-wiri tumpukan pengunjung

Kegiatan ‘Open Deck’ berlangsung dari pukul 17.00 – 21.00 WIB.

Apabila pengunjung belum terlalu mahir memainkan alatnya, kata David, menyediakan disjoki juga untuk dapat melatih atau memberi petunjuk tertentu (coaching).

Panggung musik ‘Electronic Dance Music’ (EDM) bertajuk ‘Open Deck’ di kawasan Beach City International Stadium, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara pada Jumat (12/5/2023) malam. ANTARA/Abdu Faisal



Kegiatan tersebut dilangsungkan untuk memeriahkan kawasan Taman Impian Jaya Ancol pada malam hari. Terlebih saat ini kawasan wisata di Pademangan, Jakarta Utara itu buka hingga pukul 24.00 WIB.

Dia memastikan, meski konsep kegiatannya adalah pesta pantai, namun panitia akan melarang setiap bentuk konsumsi narkoba di wilayah mereka.

“Konsepnya ‘pesta bersih’ ya. Jadi, kami melarang keras pengunjung membawa narkoba ke daerah ini,” tegas David.

Baca juga: 700 ribu orang mengunjungi Taman Impian Jaya Ancol libur saat Lebaran

Kalau pengunjung yang mencoba alat EDM-nya cukup banyak, panitia akan mengatur berapa lama waktu bagi satu orang untuk tampil.

Biasanya, kata David, satu orang bisa tampil antara 20 hingga 30 menit, tergantung animonya.

Tak hanya malam hari, pada Minggu sore juga pengelola kawasan Beach City International Stadium memiliki kegiatan bermain layang-layang dengan mengundang komunitas penerbang layang-layang di Jakarta.

“Komunitas penerbang layang-layang Jakarta (Jak Kite Flyer) itu biasanya sejak pukul tiga sore biasanya mereka sudah main di sini setiap Minggu,” kata David.

Aktivasi area pantai Beach City International Stadium kembali digalakkan seperti ini sejak dua pekan setelah Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.

Baca juga: Unit Dufan dan Sea World rekreasi paling diminati pengunjung Ancol

Dengan banyaknya kegiatan, pengelola kawasan pantai tersebut berharap dapat meningkatkan lagi sektor pariwisata di Taman Impian Jaya Ancol seperti sebelum adanya pandemi COVID-19.

“Kami berharap pengunjung bisa belajar, bisa bermain di sini, bisa menikmati hal-hal baru di sini,” kata David.

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Edy Sujatmiko
HAK CIPTA © ANTARA 2023



Source link

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments