Thursday, September 19, 2024
HomeNationalRhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Setia

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Setia


TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Dewan Pengurus Wilayah Fans of Rhoma Irama dan Soneta (Forsa) Jawa Timur Rivai Alharis mengatakan, pilihan politik musikus senior Rhoma Irama mendukung pasangan 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pemilu 2024 akan diikuti oleh sebagian besar penggemarnya.

Insya Allah kalau Forsa secara organisasi loyal sama Bang Haji Rhoma Irama, kata Rivai saat dihubungi, Selasa, 30 Januari 2024.

Rivai menuturkan jumlah anggota Forsa di Jawa Timur cukup banyak. Mereka aktif mengawal di mana pun konser Rhoma Irama dan Soneta. Sebagai sebuah organisasi kemasyarakatan, ujar Rivai, kepengurusan Forsa Jawa Timur telah terbentuk hingga tingkat kabupaten dan kota. Di tingkat nasional, Forsa telah membentuk kepengurusan di 30 provinsi serta 6 konsulat luar negeri.

Bahkan secara nasional, kata dia, Forsa Jawa Timur menjadi tolok ukur Forsa di daerah lain. Rhoma sendiri, kata Rivai, dalam sebuah kegiatan mengatakan bahwa Forsa Jawa Timur menjadi barometer untuk wilayah lain.

Penggemar Bang Haji Rhoma di Jatim masih banyak, ratusan ribu sampai jutaan. Itu terlihat bila beliau menunjukkan, penontonnya selalu banyak. Saya pernah mengikuti konser beliau ke Kalimantan dan Sulawesi, penontonnya tidak sebanyak di Jatim,” kata Rivai.

Namun Rivai mengakui bahwa anggota maupun simpatisan Forsa saat ini tersebar di berbagai partai politik, termasuk di parpol-parpol non-pendukung Anies-Muhaimin. Meski begitu Rivai yakin mayoritas tetap setia pada Rhoma Irama.

“Katakanlah ada teman-teman Forsa yang mendukung 02 atau 03, bahkan ada yang menjadi anggota Dewan, ini kami (pendukung Anies-Muhaimin) di luar itu. Tapi saya kira (pendukung 02 dan 03) tidak banyak, mayoritas tetap di belakang Bang Haji ,” tutur Rivai.

Iklan

Penasihat Dewan Pengurus Pusat Forsa, Surya Aka, juga optimistis anggota Forsa setia pada Rhoma Irama. “Memang tidak bisa mengawasi, tapi setidaknya ada komitmen buat anggota Forsa,” kata Surya Aka.

Sebelumnya, Rhoma Irama memutuskan mendukung pasangan Anies-Muhaimin. Deklarasi dukungan yang diatasnamakan Romanies tersebut dibacakan langsung oleh Rhoma di depan Anies dan Muhaimin serta ribuan penggemar grup musik Soneta dalam kegiatan Desak & Slepet AMIN di JIEXpo Kemayoran, Senin, 29 Januari 2024.

Dalam empat butir poin deklarasinya, Rhoma mengatakan bahwa, pertama, sebagai rakyat biasa, ia ingin melihat Indonesia adil dan makmur untuk semua. Oleh karena itu ia mendukung penuh perjuangan AMIN mewujudkan persatuan dan kesejahteraan bangsa.

Kedua, mendukung penuh AMIN memenangkan pemilu presiden 2024. Ketiga, kepada para penggemar Rhoma Irama dan Soneta di seluruh pelosok tanah air serta di bawah organisasi-organisasi yang ia pimpin, Rhoma mengajak untuk bersatu bersatu di dalam wadah Romanies untuk memperjuangkan perubahan.

Keempat, Rhoma mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk mencoblos di TPS (tempat pengumpulan suara) dan ikut mengawasi perhitungan suara. “Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Mahaesa, meridoi perjuangan kita semua,” kata Rhoma peringatan Tempo dalam siaran YouTube.

Pilihan Editor: Raja Dangdut Manggung di Acara Amin, Anies: yang Sana Punya Bansos, yang Sini Punya Rhoma





Source link

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments