Saturday, September 21, 2024
HomeTop NewsUkraina Menggila! 144 Drone Maut Serbu Rusia, 4 Bandara Putin Tutup

Ukraina Menggila! 144 Drone Maut Serbu Rusia, 4 Bandara Putin Tutup






Jakarta, CNBC IndonesiaUkraina kembali melancarkan serangan berbahaya ke RusiaSelasa (10/9/2024). Setidaknya 144 drone ditembakkan ke negeri Presiden Vladimir Putin semalaman.

Hal ini diakui Kementerian Pertahanan Rusia sebagaimana dimuat Kantor Berita AFP. Kremlin mengklaim berhasil mencegat 72 drone di wilayah Bryansk, 20 di wilayah Moskow, 14 di wilayah Kursk, 13 di atas wilayah Tula dan 25 lagi di lima wilayah lain di negeri itu.

Laporan baru juga dimuat Al Jazeera. Disebut bagaimana satu orang terbunuh di Moskow setelah apartemennya dihantam drone dan memicu kebakaran.

Gubernur wilayah Moskow Andrey Vorobyov mengatakan dalam sebuah unggahan Telegram bahwa seorang wanita berusia 46 tahun telah terbunuh dan beberapa orang terluka dalam serangan itu. Namun pernyataan lain menyebutkan ada kematian seorang anak berusia 9 tahun namun masih belum dapat dikonfirmasi.

“Itu serangan besar-besaran,” kata gubernur daerah lain yang terkena serangan, Bryansk, Aleksander Bogomaz di Telegram.

Sementara itu, empat bandara di Moskow, Domodedovo, Sheremetyevo, Zhukovo dan Vnukovo, disetop dan pemadaman. Setidaknya 30 penerbangan terdampak.

“Kantor berita Rusia RIA melaporkan bahwa bandara Domodedovo dan Zhukovo ditutup untuk lalu lintas udara menyusul penanggguhan lebih dari 30 penerbangan domestik dan internasional di sana dan di bandara lain yang melayani ibu kota Rusia,” lapor Reuters.

“Untuk memastikan keselamatan setelah serangan pesawat tak berawak,” kata otoritas penerbangan Rusia Rosaviatsia mengatakan pada aplikasi pesan Telegram.

Ukraina belum menyampaikan serangan itu. Perlu diketahui saat ratusan drone di Rusia, peringatan serangan udara berbunyi di ibu kota Ukraina, Kyiv, menandai serangan drone baru Kremlin.

(sef/sef)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Iran Kembali Bantah Pasok Rudal Ke Rusia, Ini Alasannya!



Artikel Selanjutnya

Putin Mendadak Panggil Dubes AS untuk Rusia, Umumkan Perang?





Source link

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments